Vtube hilang dari Play Store ini penjelasannya

Beberapa hari yang lalu pihak OJK meminta kepada kominfo untuk memblokir aktivitas yang dilakukan melalui aplikasi Vtube karena aplikasi tersebut masuk dalam daftar aplikasi ilegal.


Setelah pihak kominfo bertindak benar saja aplikasi Vtube tidak dapat diakses lagi saat menggunakan jaringan plat merah (indihome dan Telkomsel) tapi masih bisa diakali dengan mengganti provider atau menggunakan VPN.

Tapi besoknya aplikasi tersebut benar-benar sudah tidak dapat diakses baik menggunakan VPN atau tidak dan muncul notifikasi sedang maintanance, spekulasi yang desebarkan member Vtube pun semakin gencar memberikan info bahwa aplikasi akan maintanance selama 14 hari padahal yang sebenarnya sudah diblokir.

Dalih member Vtube pun ada lagi jika benar Vtube diblokir maka akan hilang di Playstore, padahal untuk permintaan menghapus aplikasi di Play Store sudah dilakukan pemerintah tapi saat itu belum diacc oleh pihak Google Dev.

Akhirnya tanggal 24 Februari 2021 gencar mengatakan kalau aplikasi Vtube sudah tidak ada di Play Store, tapi member Vtube lagi berdalih kalau aplikasi Vtube sengaja di hidden karena akan diganti aplikasi yang lebih baru, padahal kalau upgrade tingal upgrade saja.

Bagaimana sebenaranya yang terjadi terkait hilangnya aplikasi Vtube di Play Store ? Okelah admin medianetral.site akan menjelaskan yang sebenar-benarnya terjadi dikutip dari Kompas.com juru Bicara dari Kementerian Kominfo Dedy Permadi membenarkan bahwa VTube telah diblokir dan dihapus dari Google Playstore.

"Betul, sudah dihapus dari Google Playstore. Penindakan tersebut kami lakukan atas permohonan dari OJK," kata dia saat dihubungi Kompas.com, Rabu (24/2/2021). 

Dedy juga mengingatkan, kalau ada masyarakat yang merasa dirugikan dengan adanya apliakasi VTube dapat segera melaporkan ke kepolisian.

Berdasarkan hasil live dari akun Kominfo tanggal 27/02/2021 pihak Vtube sudah menyesaikan 3 persyaratan yang diajukan oleh pihak terkait, adapun masih ada 2 persyaratan yang masih dipelajari oleh SWI, jadi dapat dipastikan hilangnya Vtube dari Play Store karena memang saat ini tidak mempunyai ijin resmi dari pemerintah.

Jadi semoga penjelasan ini dapat mencerahkan untuk para masyarakat agar tidak kebingungan dengan polemik berita simpang siur tentang Vtube ini, intinya adalah kalau pihak Vtube atau PT. FUTURE VIEW TECH memenuhi segala persyaratan regulasi dari pihak terkait maka dipastikan Vtube akan lanjut akan tetapi jika pihak Vtube gagal maka dipastikan segala kegiatan tentang Vtube akan dihentikan.